Sekarang Berbagi Model 3D Lebih Mudah

  • |
  • 06 April 2010

Kalau anda senang membuat modal 3D, tentu Google Sketchup dan Google 3D Warehouse sangat familiar bagi anda. Kalaupun anda bukan pembuat model 3D mungkin anda sesekali ingin mencari Model 3D yang ada di Google 3D Warehouse.

Sekarang, berbagi model 3D di Google 3D Warehouse menjadi lebih mudah karena Google baru saja merilis fitur berbagi di Google 3D Warehouse. Tombol berbagi ini ada di kanan atas tiap model.

Secara umum akan dituliskan Judul Model 3D yang anda bagi dengan rekan-rekan anda dan link ke objek tersebut. masih link dalam bentuk panjang memang, mungkin integrasi dengan goo.gl akan lebih memudahkan.

Jika anda berbagi dengan Google Reader akan muncul preview dari model yang anda bagikan. Selamat mencoba!

You May Also Like