JAJAH Mengkoneksikan 1 Milyar panggilan

  • |
  • 25 June 2009

yahoo-voice

JAJAH, penyedia layanan VoIP baru saya berumur tiga tahun dan beberapa waktu yang lalu baru saja melakukan panggilan ke 1 milyar. panggilan ke 1 milyar ini dilakukan lewat Yahoo! VOICE. bukan hal yang mengejutkan karena JAJAH melakukan kerja sama dengan Yahoo! sejak april tahun lalu.

Menurut CEO JAJAH, Trevor Healy, layanan ini telah menarik 25 juta pengguna sejak diluncurkan, secara rata-rata berarti tiap pengguna melakukan 40 panggilan lewat JAJAH. Skype yang juga memberikan layanan VoIP telah memiliki 405 juta pengguna teregistrasi secara global dan telah melayani lebih dari 100 milyar menit panggilan skype-to-skype. Kompetitor lain di VoIP Jaxtr, Truphone, dan Nimbuzz.

Via : TechCrunch

You May Also Like